Suara.com - Timothy Baker menjadi nama baru yang diperkenalkan pelatih Timnas Indonesia U20 Indra Sjafri. Pemain berdarah Australia itu ikut dalam pemusatan latihan Timnas U20.
Melalui akun Instagram miliknya, Indra Sjafri mengumumkan dua pemain bergabung dengan pemusatan latihan Timnas U20, Timothy Baker dan Mathew Baker. “Rekrutan Baru Timnas U-20, Baker Brother, tim_baker07 dan Emat_baker09.” tulis Indra Sjafri di Instagram story miliknya beberapa pekan lalu.
Pemanggilan tersebut merupakan perdana bagi kedua pemain. Indra Sjafri memutuskan untuk mempromosikannya ke Timnas U20.
Timothy Baker merupakan kakak dari Timothy Baker, bek Timnas Indonesia U16 yang tampil di Piala AFF U16 2024 di Solo.
Baca Juga: Tekuk Timnas Indonesia di Piala AFF, Vietnam Diingatkan Tidak Besar Kepala
Keduanya merupakan pemain keturunan berdarah Indonesia-Australia. Jika, Mathew Baker telah bermain untuk Timnas kelompok umur 16 tahun, lantas siapakah sosok Timothy Baker?
Profil Timothy Baker
Usia Timothy Baker dua tahun lebih tua dari sang adik, Mathew Baker. Dia diketahui saat ini berumur 17 tahun.
Timothy Baker memiliki ibu asal Jakarta yang berdarah Batak, sedangkan ayahnya berasal dari Australia.
Karier pemain yang berposisi sebagai gelandang serang dan striker ini cukup mentereng. Dia sekarang bermain untuk Boroondara Eagles FC U-23, yang bermain di NPL (National Premier Leagues), divisi kedua dari A-League.
Baca Juga: Sikap Lucu Shin Tae-yong Dibongkar Anak Asuh Kesayangannya di Timnas Indonesia
Dia pernah masuk skuad U-16 negara bagian Victoria, mendapatkan beasiswa sepak bola dari Carey Grammar School.
Pernah juga bermain di divisi 1 JBNPL U-16 bersama Malvern City. Lalu di Box Hill FC dan Northcote.