Jay Idzes Soroti Fans Timnas Indonesia: Saya Tak Ingin Pilih Negara...

Selasa, 24 Desember 2024 | 13:29 WIB
Jay Idzes Soroti Fans Timnas Indonesia: Saya Tak Ingin Pilih Negara...
Bek Venezia, Jay Idzes menganggap fans Timnas Indonesia lebih luar biasa dibanding tifosi Italia. [Instagram/jayidzes]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Jay Idzes membahas perbedaan dukungan fans Timnas Indonesia dan para pendukung di Serie A. Dia secara gamblang menyebut fans Garuda adalah yang terbaik.

Hal tersebut disampaikan Jay Idzes ketika berbincang dengan rekannya di Timnas Indonesia, Thom Haye di podcast The Haye Way yang tayang di YouTube.

Dalam kesempatan itu, Thom menanyakan beberapa hal termasuk mengenai perbedaan suporter Timnas Indonesia dan di negara-negara lain.

Bang Jay, sapaan Jay Idzes, suporter Timnas Indonesia tidak ada duanya. Ia memilih Garuda fans daripada tifosi di Italia.

Baca Juga: Statistik Mentereng Dony Tri Pamungkas di Timnas Indonesia, Calon Pengganti Rizky Ridho di Persija

"Saya pilih Indonesia, mereka berada di level yang berbeda," kata Jay Idzes.

Ada beberapa hal yang membuat Jay Idzes selalu merinding saat tampil di hadapan puluhan ribu suporter Timnas Indonesia. Salah satunya ketika menyanyikan lagi kebangsaan Indonesia Raya.

"Saya merinding berjalan di lapangan dan bernyanyi Indonesia Raya," kata pemain Venezia tersebut

"Rasanya berada di level yang berbeda. Saya tidak ingin pilih negara lain di dunia," sambung pemain 24 tahun tersebut.

Jay Idzes dan kawan-kawan bakal beraksi lagi dalam lanjutan Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia pada Maret 2025. Timnas Indonesia dijadwalkan melawan Australia dan Bahrain.

Baca Juga: Almere City Pecat Pelatih, Thom Haye Langsung Bersinar Masuk Tim Terbaik Liga Belanda

Skuad Garuda akan tandang terlebih dahulu ke markas Australia pada 20 Maret. Baru setelah itu menjamu Bahrain lima hari berikutnya kemungkinan di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta.

Raka
semoga bulan Maret 2025 tepat di bulan ramadhan...timnas bisa meraih kemenangan dan bisa lolos di piala dunia
1 komentar disini >

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI