Suara.com - Persib Bandung berpeluang jadi juara paruh musim BRI Liga 1 2024/2025. Begini skenario hal itu bisa terjadi.
Maung Bandung punya kesempatan untuk menduduki klasemen teratas selepas rampungnya matchday pekan ke-17.
Syaratnya adalah mereka harus meraih poin penuh saat melawan Persis Solo di Stadion Manahan, pada 29 Desember mendatang.
Saat ini, Persib berada di posisi kedua dengan 35 poin dari 15 laga, sementara Persebaya di puncak dengan 37 poin dari 16 laga.
David da Silva dkk. sejauh musim ini tak terkalahkan, dengan 10 kemenangan dan lima imbang.
Sementara itu, Persis Solo di posisi 16 Liga 1 2024-2025, setelah kalah 0-2 dari Dewa United.
Persib butuh kemenangan dan skenario Persebaya kalah di big match melawan Bali United untuk naik ke puncak.
Persebaya akan tandang ke Bali United di Stadion Kapten I Wayan Dipta pada 28 Desember 2024, sehari sebelum laga Persib vs Persis Solo.
Persebaya dalam tren positif, tak terkalahkan di 8 laga terakhir sejak kalah dari Persib pada 18 Oktober 2024.
Baca Juga: 2 Fakta Menarik Kegilaan Persib Bandung Hingga Tengah Musim BRI Liga 1 2024-2025
Sementara Bali United baru saja tumbang 1-2 dari Madura United di Gelora Bangkalan.
Kontributor : Imadudin Robani Adam
Berita Terkait
-
Rayakan Natal di Bandung, Ini Kegiatan Tyronne dan Miro Petric
-
Bojan Hodak Kasih Bonus untuk Pemain Persib: Mereka Pantas Mendapatkannya
-
Terungkap! Ini Alasan Sho Yamamoto Absen saat Persis Solo Lawan Dewa United
-
Karier Tyronne del Pino di Persib: Sempat Terbuang, Kini Jadi Dambaan
-
Dokter Persib Masih Khawatirkan Cedera Dedi Kusnandar, Kisah Mengharukan Jelang Ajal
Terpopuler
- Kevin Diks: Aku Kehilangan Jati Diri
- Shin Tae-yong Punya Buzzer? Sumardji: Saya Gak Bisa Jawab tapi...
- Review Hello Town, Game Renovasi Toko yang Bikin Ketagihan
- Hasto Kristiyanto Jadi Tersangka, Jokowi Sembari Tersenyum: Hormati Proses Hukum
- Fakta Unik Boxing Day yang Jarang Diketahui, Bukan Cuma Pertandingan Bola!
Pilihan
-
Kevin Diks: Aku Kehilangan Jati Diri
-
Shin Tae-yong Punya Buzzer? Sumardji: Saya Gak Bisa Jawab tapi...
-
Drama di Lapangan Lumpur: Indonesia vs Belanda di Natal 1947
-
Terungkap! Ini Kondisi Hokky Caraka Usai Disikut Pemain Filipina hingga Masuk RS
-
Heboh Wasit FIFA Pimpin Laga Tarkam Indonesia, Disuguhi Aksi Pemain Adu Pukul
Terkini
-
Beda Target di Piala AFF 2024, Begini Kata Manajer Timnas Indonesia
-
Senyum Lebar Sang Nenek Saat Maarten Paes Bisikan Kata Ini
-
Kevin Diks: Aku Kehilangan Jati Diri
-
Bakal Bela Gladbach, Pelatih Kevin Diks Naik Pitam: Aku Terkejut!
-
Ke Mana Jay Idzes Berlabuh? 3 Klub Italia Ini Pasang Mata Elang
-
Mengenal Cicit Diktator Benito Mussolini yang Cetak Gol di Liga Italia
-
Thom Haye Disemprot Eks Feyenoord: Harusnya Lo Gak Kayak Gitu!
-
Daftar Pemian Timnas Indonesia Diincar Klub Eropa, Termasuk Rizky Ridho?
-
Rayakan Natal di Bandung, Ini Kegiatan Tyronne dan Miro Petric
-
Sudah Teruji di Piala AFF 2024, 3 Pemain Timnas Indonesia Ini Wajib Masuk Skuad SEA Games 2025