Suara.com - Menjelang akhir tahun 2024, biasanya akan banyak promo menarik mulai dari diskon, cash back, dan lainnya. Nah untuk selengkapnya, simak berikut daftar promo akhir tahun terbaru dari berbagai produk.
Seperti yang diketahui bahwa momen pergantian tahun atau tahun baru selalu ditunggu-tunggu oleh banyak orang. Pasalnya, pada momen tahun baru 2025 biasanya ada beragam prdouk yang menawarkan promo menarik pada akhir tahun.
Promo akhir tahun biasanya dilakukan oleh banyak perusahaan, toko, dan platform e-commerce. Nah untuk selengkapnya, simak berikut ini daftar promo akhir tahun terbaru dari berbagai produk yang dilansir dari berbagai sumber.
1. Promo Akhir Tahun Indomaret
Salah satu promo akhir tahun yaitu ada dari Indomaret. Promo akhir tahun ini tersedia untuk tanggal 19-25 Desember 2024. Adapun promo yang tersedia yakni berupa diskon untuk berbagai produk seperti air mineral, susu, sabun mandi, dan pokok bayi.
2. Promo IKEA
IKEA juga memberikan promo akhir tahun hingga 80% untuk beragam produk rumah tangga mulai dari perabotan, dekorasi, hingga barang kebutuhan lainnya. Promo ini berlaku dari tanggal 27 November 2024 sampai 5 Januari 2025.
3. Promo Solaria
Solaria dan Livin by Mandiri berkolaborasi memberikan promo akhir tahun berupa cashback hingga 30% untuk pengguna lama dan 50% untuk pengguna baru. Adapun promo ini berlaku mulai dari 2 Desember 2024 hingga 31 Januari 2025.
4. Promo Tiketcom
Tiket.com juga ada promo akhir tahun bertajuk Year-End Holideals (YEAH) untuk berbagai produk atau destinasi dengan diskon hingga 50%. Selain diskon, ada juga promo cashback instan sehingga perjalanan akan lebih hemat.
5. Promo Informa
Informa menghadirkan promo akhir tahun dengan diskon mencapai 70% untuk beragam produk elektronik. Selain diskon, Informa juga memberikan promo cashback hingga Rp1,2 juta. Promo ini berlangsung hingga 31 Desember 2024.
6. Promo GoPay
Watsons kolaborasi dengan GoPay dengan menghadirkan promo akhir tahun berupa diskon hingga 50%. Promo yang diberikan untuk produk kesehatan dan kecantikan ini juga menawarkan cashback hingga 20% bagi pengguna baru. Promo berlaku hingga 29 Desember 2024.
Baca Juga: Daftar Daerah yang Melarang Pesta Kembang Api Tahun Baru 2025
7. Promo Gramedia
Gramedia menawarkan diskon hingga 60% untuk para pelanggan. Adapun promo ini tersedia untuk berbagai produk, seperti alat tulis, mainan, dan tas pilihan. Promo ini berlaku dari mulai tanggal 15 November hingga 31 Desember 2024.
8. Burger Bangor
Burger Bangor memberikan promo spesial bagi para konsumen yang melakukan pembelian offline di Outlet Burger Bangor. Adapun promo yang diberikan berupa paket Bangor Fried Chicken (BFC). Promo ini berlaku hingga 31 Desember 2024.
9. Hokben
Hokben juga menghadirkan promo akhir tahun untuk pembelian dine in atau makan di tempat untuk beberapa menu pilihan. Adapun promo ini berlaku hingga tanggal 31 Desember 2024. Yuk rayakan momen jelang akhir tahun dengan makan di Hokben.
10. Janji Jiwa
Bagi yang suka ngopi, Janji Jiwa juga menawarkan promo khusus Tahun Baru. Adapun promo yang diberikan berupa paket special Rp90 ribu untuk pembelian 5 minuman. Promo ini berlaku hingga 31 Desember 2024.
Demikian ulasan mengenai 10 promo Akhir Tahun terbaru 2024 dari mulai diskon hingga cashback untuk perlatan rumah tangga, produk kebutuhan sehari-hari, tiket bepergian, kulineran, minuman, dan lainnya. Semoga informasi ini bermanfaat!
Kontributor : Ulil Azmi
Berita Terkait
-
Katalog Promo Indomaret Akhir Tahun JSM Periode 27-29 Desember 2024
-
Doa Mengakhiri Tahun 2024 dan Menyambut Awal 2025: Jangan sampai Lupa!
-
Jangan Lewatkan! Katalog Promo Alfamart JSM 27-29 Desember 2024!
-
Antisipasi Macet Horor, Puncak Berlaku Car Free Night saat Tahun Baru
-
Doa Akhir Tahun 2024 dan Awal Tahun 2025, Kapan Waktu Membacanya?
Terpopuler
- Eks Manchester United: Elkan Baggott Pemain yang...
- Kapokmu Kapan To Le! Motoran Tanpa Baju dan Bonceng Bertiga, Bocah Nakal Berakhir Apes
- Sejarah Sepak Bola Filipina yang Hilang: Jejak Si Anjing Jalanan di LaLiga
- Pesona Barang Candu Caisar YKS yang Bikin Kolektor Roda Dua Ngiler, Harganya Tembus Rp55 Juta
- Sambut 2025 dengan Cara Unik: Ucapan Tahun Baru Korea dan Jepang
Pilihan
-
Harga Emas Antam Tiba-tiba Naik Jadi Rp1.528.000/Gram Hari Ini
-
Ria Ricis Intimidasi Wartawan Hanya untuk Cuan Rp 71 Juta dari Konten Pak Tarno
-
Hasto Kristiyanto Jadi Tersangka KPK, Pernah 'Sambut' Kaesang Masuk PDI Perjuangan
-
Kabar Buruk! Wamenaker Dapat Laporan 60 Perusahaan Akan Lakukan PHK Massal
-
Beras Impor Bakal Kena PPN 12 Persen, Ini Perbandingan Harganya Beras Lokal
Terkini
-
Rawan Kekeringan saat Kemarau, PTK Sediakan Sarana Air Bersih di Maumere
-
Riset Binus Sebut Kebijakan Hilirisasi Indonesia Jadi Inspirasi Negara Asia dan Afrika
-
Harga Emas Antam Turun Hari Ini, Cek Rincian Harga Terbarunya!
-
Nikahi Orang Terkaya di Dunia, 5 Artis Ini Bisa Dapat Harta Warisan Rp 324 Triliun
-
Buat Bendungan Pembangkit Listrik Terbesar, Hubungan China dan India Makin Panas
-
Gelar Pesta saat Wamil, Kekayaan Mino WINNER Tembus Rp 161 Miliar
-
Jelang Akhir Tahun, Modal Asing RI Sudah Hengkang Rp 4,31 Triliun
-
Danareksa Pastikan Stabilitas dan Kenyamanan Masyarakat Selama Periode Nataru
-
Nestle Indonesia Raih Indonesia Corporate Sustainability Award 2024 atas Kemitraan dengan Peternak Sapi Perah Rakyat
-
AI Meningkatkan Hilirisasi Mineral Indonesia Menuju Keberlanjutan dan Daya Saing Global